Jakarta (SI Online) - Anggota Presidium Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Marwah Daud Ibrahim nampak berjalan bersama istri Hatta Rajasa, Drg Oktiniwati Ulfa Dariah Rajasa, keluar dari Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (27/5/2014). Mereka sama-sama usai mengikuti Tabligh Akbar Politik Islam yang digelar dalam rangka peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad Saw oleh Pengajian Politik Islam (PPI). 

Lalu, apakah Marwah Daud mendukung pasangan Prabowo-Hatta dalam pilpres 9 Juli mendatang?

Marwah memang telah mendeklarasikan dukungannya terhadap Prabowo-Hatta.  "Kami mendukung Prabowo-Hatta untuk memenangkan rakyat Indonesia. Bangsa ini bangsa besar. Kita harus berdaulat, mandiri, agar bangsa ini menjadi mercu suar dunia, Indonesia Raya, Nusantara Jaya," kata Marwah dalam pidato politiknya di depan Capres Prabowo di Rumah Polonia, Senin (26/5/2014).

Ketua DPP Golkar era kepemimpinan Akbar Tandjung dikenal memiliki basis pengikut yang sangat besar baik di kawasan Timur maupun Barat. Setelah tidak aktif dalam parlemen, dia memimpin lembaga yang memberi motivasi pada generasi muda se-Indonesia yaitu lembaga MHMMD (Mengelola Hidup Merencanakan Masa Depan).

Dalam deklrasi dukungan itu, Marwah juga membawa relawan. Relawan ini katanya, tersebar di berbagai provinsi dan telah lama memimpikan pemimpin Indonesia baru yang memiliki visi masa depan yang jelas. Relawan bertujuan memenangkan rakyat Indonesia.

Marwah menyatakan gerakan ini akan menciptakan satu juta relawan. "Kami minta seluruh perempuan Indonesia mendirikan posko-posko di rumahnya masing-masing. Kumpulkan 20 tetangga dan Insya Allah kelak, posko-posko ini akan kita jadikan pusat-pusat koperasi se-Indonesia," tuturnya.

Posting Komentar