Ketua Majelis Ulama Indonesia Amidhan mengatakan, pengawasan yang dilakukan oleh kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terhadap khatib di masjid, sangat melukai perasaan umat Islam.
“Pengawasan itu sangat melukai umat Islam, sejak kapan mereka menjadi polisi agama?” tanya Amidhan di Jakarta, Jumat (30/5). Menurut dia, hal biasa kalau soal bicara politik di masjid, yang tidak boleh adalah kampanye mengajak salah satu pasangan capres dan cawapres.
“Mengapa pengawasan hanya dilakukan di masjid, sedangkan gereja, pura, vihara dan lainnya tidak,” kata dia lagi. Menurut dia tidak adil, jika umat Islam mendapat perlakuan seperti itu. Lagi pula, khatib yang memberi khutbah di masjid tahu mengenai batasan untuk tidak berkampanye.
Anggota Tim Sukses Jokowi-JK Eva Kusuma Sundari mengatakan, pihaknya memang meminta kepada kader partai yang beragama Islam untuk melakukan aksi intelijen terhadap masjid-masjid. Eva beralasan kampanye hitam terhadap pasangan Jokowi- Jusuf Kalla banyak terjadi di masjid-masjid. Kader PDIP juga diminta untuk merekam khutbah khatib di masjid. Pemilu Presiden 9 Juli 2014 diikuti dua pasangan capres dan cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla. (Antara/suara.com)
Recent Posts
- Anonymous08 Jun 2015Belajar Dari Ke-romantisan & Ke-mesraan Rasulullah Terhadap Istrinya
Jika romantis itu identik dengan memberikan hadiah kepada pasangan, membahagiakan hati pasangan, s...
- Anonymous01 Jun 2015Sepak Bola Dalam Konsep Islam
Berbicara tentang Sepak Bola yang saat ini 'booming' di tengah masyarakat Indonesia. Terlebih deng...
- Anonymous09 May 2015Ketika Aku Sudah Tua
Ketika aku sudah tua, bukan lagi aku yang semula. Mengertilah, bersabarlah sedikit terhadap aku. K...
- Anonymous09 May 2015Mendamba Pernikahan Yang Menyempurnakan Agama
Menikah bukan semata-mata karena cinta tetapi untuk menyempurnakan agama. Rasulullah SAW be...
- Anonymous07 May 2015Menerima Kekurangan Pasangan.
Kurang berarti tidak cukup, di bawah harapan, under standar. Namanya saja kurang, tak ada orang ya...
- Anonymous02 May 2015"Menunggu Jawaban Camer…( Lamaranmu Kutolak!! )"
Mereka, lelaki dan perempuan yang begitu berkomitmen dengan agamanya. Melalui ta’aruf yang sing...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar